Tugas
1. Memimpin dan mengendalikan pelaksanaan strategi dan kegiatan Collection di Area.
2. Memantau kinerja collection dan efisiensi biaya di area.
3. Bertanggung jawab untuk mencapai target performance di area yang ditempatkan.
Persyaratan
1. Minimal gelar Sarjana dari jurusan apa pun.
2. Memiliki pengalaman minimal 4 tahun sebagai supervisor collection di lembaga keuangan.
3. Harus memiliki keterampilan negosiasi dan pemecahan masalah yang sangat baik, keterampilan matematika yang kuat, dan keterampilan pelatihan yang baik.
4. Keterampilan manajemen yang baik dengan kemampuan membuat keputusan dalam keadaan sulit.
5. Menunjukkan tingkat komitmen etis dan kepercayaan yang tinggi.
6. Keterampilan komunikasi dan kepemimpinan yang sangat baik.
7. Memiliki jaringan Collection, dan kepolisian diwilayah kalimantan.
Bersedia ditempatkan di cabang Balikpapan & bersedia mobile ke beberapa cabang di Area Kalimantan.
BNI Finance adalah anak perusahaan dari Bank BNI yang fokus pada layanan pembiayaan, terutama untuk kendaraan baru dan alat berat.