Diutamakan berpengalaman dibidang furniture.
Membuat surat jalan dan faktur penjualan yang tercetak dari sistem dan bukan manual.
Melakukan komunikasi dengan Customer dan atau pihak ke-tiga dalam pengaturan pengiriman barang (komunikasi yang dilakukan terkait waktu penerimaan dan hal-hal lain untuk kesuksesan pengiriman).
Berkoordinasi dengan Staff Gudang untuk menjadwalkan pengiriman, dan memastikan semua surat jalan yang sudah tercetak terkirim tidak lebih dari 3 hari.
Mengawasi dan melaporkan SO pending untuk dihanguskan kepada Divisi Sales apabila Customer membatalkan kiriman.
Mengajukan dokumen untuk dilakukan kontra bon/tanda terima (TT) kepada Staff Piutang jika dilakukan bersamaan dengan pengiriman barang.
Memantaui proses pengiriman dan proses distribusi dokumen surat jalan & faktur penjualan.
Menerima dan mencocokan surat jalan yang sudah berhasil dikirimkan sesuai dengan SOP yang berlaku.
Melakukan arsip dokumen penjualan.
Menyerahkan surat jalan, faktur penjualan, dan dokumen asli lainnya kepada Staff AR maksimal H+1 setelah pengiriman.
Membuat retur penjualan pada sistem.
Membuat laporan retur penjualan dan sisa SO.
Mengecek laporan kelengkapan dokumen hasil pengiriman (SJ & Invoice) dari admin gudang.
Bertugas sebagai validator stock opname barang.
Melakukan pekerjaan sesuai dengan perintah/permintaan pimpinan (selama masih dalam lingkup kerja perusahaan).
Bertanggung jawab pada SPV AR, manager finance dan berkoordinasi dengan Area Manager.
Perusahaan kami bergerak dalam bidang supplier bahan baku sofa dan springbed, melayani pemesanan / orderan dengan skala besar bahkan pengiriman menggunakan kontainer, dan kami siap melayani pengiriman hingga ke pelosok daerah.