Progress Group

Drafter

Progress Group • Jakarta Raya
Tipe: Full time Gaji: Rp 6.000.000 – Rp 6.800.000 per month Job ID: 89692128
Lamar Sekarang Profil di Lokakerja Lihat semua lowongan ↗

Job Deskripsi

  • Membuat gambar teknik 2D dan 3D, termasuk denah, tampak, potongan, dan detail konstruksi, menggunakan perangkat lunak CAD (Computer-Aided Design) seperti AutoCAD, SketchUp, atau sejenisnya.

  • Bekerja dari gambar mentahan/sketsa kasar berdasarkan spesifikasi dan persyaratan yang dibuat oleh para arsitek atau engineer.

  • Mengelola dan mengarsipkan semua dokumen dan gambar teknik (hard copy dan digital) secara sistematis untuk memudahkan akses dan pencarian.

  • Mendesain sebuah produk dengan teknik engineering dan manufacturing

  • Menguasai program autocad dan 3d civil, excel, bisa program sketchup lebih baik.

  • Menambahkan detail pada gambar desain untuk mempermudah membaca gambar.

  • Menentukan dan menghitung letak, dimensi, berat, bahan dan prosedur untuk barang yang akan dikerjakan.

  • Identifikasi potensi permasalahan dan mereview bersama tim engineering.

  • Pastikan desain akhir mematuhi peraturan standar kualitas

  • Merevisi gambar kerja berdasarkan kebutuhan.

Kualifikasi

  • Minimal SMK/Diutamakan D3 di bidang Teknik Sipil, atau bidang terkait.

  • Pengalaman kerja minimal 3 tahun sebagai Drafter di industri konstruksi, developer, manufaktur, atau sejenisnya.

  • Ketelitian dan perhatian yang tinggi terhadap detail.

  • Mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim.

  • Mampu bekerja di bawah tekanan dan memenuhi tenggat waktu yang ketat.

  • Memiliki pemahaman yang kuat tentang prinsip-prinsip gambar teknik, skala, dimensi, dan toleransi.

  • Mampu membaca dan menafsirkan spesifikasi teknis dan dokumen kontrak.


Profil perusahaan

🏭 Industri
PENGUMUMAN : PT Subur Progress tidak pernah memungut biaya apapun dalam proses rekrutmen. PT Subur Progress tidak pernah bekerja sama dengan travel agent / biro perjalanan tertentu dalam proses rekrutmen. Apabila Anda diminta untuk membayar sejumlah uang dalam bentuk pembayaran tiket pesawat dan hotel atau akomodasi lainnya agar diabaikan. Jangan memberikan data pribadi atau data keuangan Anda kepada siapapun. Jika membutuhkan klarifikasi lebih lanjut dapat langsung menghubungi PT Subur Progress Area bisnis Progress Group terdiri dari Real Estate, Kesehatan, Investasi dan Media. Progress Group berdiri tahun 1978 di New South Wales, Australia di kota Sidney dan Wollongongong dengan membangun gedung – gedung,apartement dan gedung perkantoran. Tahun 1980 Progress Group memulai pengembangan bisnis di Indonesia, melalui pembangunan hunian ekslusif di Jakarta Utara yang dikenal sebagai Sunter Paradise. Kini, Progress Group Real Estate Division memiliki land bank ratusan hektar di wilayah Jabodetabek. Pengalaman 30 tahun dibidang Real Estate, Progress Group berhasil menjadi perusahaan pengembang yang memiliki keyakinan kuat untuk sukses di Indonesia. Hal ini ditunjukan dengan sukses dibangunnya rumah yang nyaman dengan desain yang baik dengan jumlah lebih dari 3.000 pemilik. Dan Progress Group akan terus melanjutkan kerja keras mengembangkan dan memperbaiki kualitas kerja dan kepuasan pelanggan di tahun – tahun mendatang.
👥 Jumlah Karyawan
101-1,000 employees

PENGUMUMAN :