Peluang Karir
PT. CJ Foodville Bakery and Cafe Indonesia (TOUS les JOURS) sedang mencari kandidat berbakat untuk bergabung dengan tim Penelitian dan Pengembangan kami. Sebagai Research and Development Staff Khusus nya product bread, Anda akan memainkan peran kunci dalam mengembangkan produk-produk inovatif dan berkualitas tinggi.
Tanggung Jawab Utama
Melakukan riset pasar, tren konsumen, dan analisis kompetitif untuk mengidentifikasi peluang pengembangan produk baru.
Merancang maupun mengembangkan produk baru sesuai dengan tema yang telah ditentukan atau dengan kreasi sendiri yang mempunyai standar kualitas keamanan pangan dan nilai jual tinggi
Bertanggung jawab dengan perhitungan cost / BOM produk, membuat manual SOP untuk Central Kitchen dan Store
Berkolaborasi dengan Team Marketing dan Produksi untuk memastikan produk yang di kembangkan sesuai untuk memenuhi kebutuhan customer
Melakukan showing produk kepada Expatriat, Marketing, Puchasing, QC dan internal Team lain.
Memberikan dukungan teknis dan pelatihan kepada tim QC Store dan Produksi di Central Kitchen untuk memastikan kepatuhan terhadap spesifikasi dan prosedur.
Pengoptimalan proses produksi untuk pengontrolan efisiensi cost
Keterampilan dan Kualifikasi yang Dibutuhkan
Gelar diploma maupun sarjana dalam bidang Teknologi Pangan, Teknologi Industri Pertanian, Biokimia, atau disiplin ilmu terkait.
Minimum 3 tahun pengalaman dalam bidang Penelitian dan Pengembangan produk pangan khusus nya bread (sweet bread, european bread, savory, toast pan bread & donut)
Memahami proses produksi khusus nya bread, termasuk formulasi resep dan uji coba
Kemampuan untuk berpikir kreatif dan inovatif dalam mengembangan product
Keterampilan komunikasi yang kuat, baik secara lisan maupun tertulis di dalam tim maupun eksternal.
Memiliki kemahiran dalam pengoprasian Ms.Excel (penggunaan rumus), Power Point (pembuatan presentasi) dan Ms Word
Memiliki kemampuan Berbahasa Inggris yang baik menjadi nilai tambah
Manfaat Bekerja di PT. CJ Foodville Bakery and Cafe Indonesia ( TOUS les JOURS )
Kesempatan untuk mengembangkan keterampilan dan karier dalam lingkungan kerja yang dinamis dan mendukung.
Lingkungan kerja yang kolegial dan berorientasi pada tim, mendorong kolaborasi dan inovasi.
Kesempatan untuk terlibat dalam proyek-proyek inovatif dan menantang di industri yang sedang berkembang.
Tentang PT. CJ Foodville Bakery and Cafe Indonesia ( TOUS les JOURS )
PT. CJ Foodville Bakery and Cafe Indonesia (TOUS les JOURS) adalah industri makanan dan minuman di Indonesia yang menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi dan pengalaman berbelanja yang luar biasa bagi konsumen kami. Dengan jaringan toko yang tersebar luas di seluruh Indonesia, kami terus berinovasi dan memperluas jangkauan kami untuk menjadi merek terkemuka dalam industri ini.
Tertarik untuk bergabung dengan tim kami? Lamar sekarang untuk posisi Research and Development Staff di PT. CJ Foodville Bakery and Cafe Indonesia (TOUS les JOURS)!
CJ FOODVILLE (TOUS Les JOURS)