Tanggung Jawab Utama
Mengawasi dan mengelola seluruh siklus penagihan, termasuk memantau tagihan, mengirim pemberitahuan, dan melakukan tindak lanjut atas pembayaran yang tertunda.
Menganalisis dan mengevaluasi laporan piutang secara berkala untuk mengidentifikasi tren dan potensi masalah.
Bekerja dengan tim penjualan dan keuangan untuk memastikan proses kredit dan penagihan yang efektif.
Mengembangkan dan menerapkan kebijakan dan prosedur penagihan piutang yang efisien.
Memantau dan menganalisis data kredit pelanggan untuk meminimalkan risiko kredit.
Menyiapkan laporan dan presentasi untuk manajemen senior tentang performa penagihan dan kondisi keuangan.
Keterampilan, Kualifikasi, dan Pengalaman yang Dibutuhkan
Pendidikan minimal S1 Ekonomi / Akuntansi / Manajemen
Pengalaman minimal 5 tahun di bidang piutang/keuangan dan lebih diutamakan dari KAP.
Memahami manajemen kredit, collection, dan analisis aging piutang.
Memiliki kemampuan analisis, negosiasi, dan komunikasi yang baik.
Tegas, teliti, dan memiliki integritas tinggi.
Penempatan di Surabaya
PT. Wonokoyo Jaya Corporindo bersama dengan berbagai unit usahanya bersatu menjadi WONOKOYO GROUP adalah perusahaan yang bergerak di bidang Industri Perunggasan Terpadu.